.

.

.

.
Bismillahirrahmanirrahim...

Kamis, 11 Agustus 2011

Semua Dosa Kita Dihapus Ketika Lebaran?

Jakarta - Tanya:
Sejauh yang saya ketahui,bahwa saat lebaran adalah saat dimana dosa-dosa kita diampuni dan dihapuskan oleh Allah SWT, namun saat kita meninggal, kita tidak akan pernah luput dari siksa kubur dan neraka karena dosa-dosa yang telah kita perbuat. Ini berarti Lebaran tidak menghapus dosa-dosa kita seutuhnya.

Jenis dosa yang bagaimanakah yang akan dihapuskan oleh Allah SWT saat lebaran dan dosa yang bagaimana pula yang akan terus mengikuti kita sampai kita meninggal nanti?

(Anggitia)

Jawab:
Allah mengampuni dosa hamba setiap waktu, tidak perlu menunggu lebaran. Lebaran itu silaturahmi dan saling memaafkan di antara hamba. Semua dosa bisa diampuni oleh Allah kalau tobat dengan tobat nasuiha, yaitu tobat dengan kebulatan tekad untuk berhenti dari perbuatan dosa; tekad yang diikuti dengan perubahan sikap dan perbuatan; tobat yang menjadikan kita tercabut dari akar dosa yang selama ini kita lakukan, serta kekuatan hati nurani yang sejatinya untuk kembali mematuhi perintah Allah lahir batin. Insya Allah dosa kita akan diampuni. Sungguh pun demikian tidak ada hamba yang bebas dari dosa (Lihat Surah An-Najm/53: 32).
Demikian, Wallahu’alam.

(Asep Usman Ismail, Dewan Pakar Pusat Studi Al-Qur’an )

(Qur'an and Answer ini merupakan kerja sama detikcom dengan www.alifmagz.com)


Sumber : Detik Ramadhan

Tidak ada komentar:

SMK 1 SEMARANG

NU Online

BINA SARANA INFORMATIKA

Arrahmah.co.id

STMIK NUSA MANDIRI

Pusat Kajian Hadis

  © Blogger templates The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP