.

.

.

.
Bismillahirrahmanirrahim...

Rabu, 03 Agustus 2011

Bagaimana Menjaga Ibadah Selain Bulan Ramadan?

Jakarta - Tanya:
Apa saja keutamaan di bulan Ramadan , dan bagaiamana cara menjaga amalan ibadah kita supaya tetap sama di bulan selain Ramadan ?

(Razi)Jawab:
Banyak sekali keutamaan bulan Ramadan. Antara lain, pada bulan itu diturunkan al-Qur'an (QS. al-Baqarah/2: 184), pada bulan itu terdapat suatu malam yang mempunyai nilai ibadah lebih baik dari 1.000 bulan. Menyantuni orang miskin dan yang membutuhkan bernilai sangat tinggi pada bulan itu. Nilai-nilai ibadah sunnah menjadi sebesar nilai ibadah wajib. Dan masih banyak lagi.

Agar ibadah kita di luar Ramadan bisa sebaik pada bulan Ramadan, perlu latihan dan pembiasaan. Oleh karenanya, Rasulullah mencontohkan membiasakan banyak berpuasa pada bulan Syakban, lalu menambah puasa Ramadhan dengan puasa enam hari di bulan Syawal. Itu, antara lain, agar "suasana" Ramadhan tetap terus terbawa pada diri kita bahkan di bulan-bulan lain. Demikian, wallahu a'lam.

(Muhammad Arifin – Dewan Pakar Pusat Studi Al-Qur'an)

(Qur'an and Answer ini merupakan kerja sama detikcom dengan www.alifmagz.com)
Sumber : Detik Ramadhan

Tidak ada komentar:

SMK 1 SEMARANG

NU Online

BINA SARANA INFORMATIKA

Arrahmah.co.id

STMIK NUSA MANDIRI

Pusat Kajian Hadis

  © Blogger templates The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP